Jumat, 17 September 2021

Penjelasan Mengenai Billing Cycle kartu Halo

Temen-temen pengguna kartu halo atau Telkomsel Pascabayar terutama yang masih baru berlangganan, mungkin masih ada yang belum paham bagaimana sistem tagihan kartu halo. Kali ini saya akan berbagai informasi seputar sistem tagihan kartu halo. Terutama apa yang dimaksud dengan billing cycle atau disingkat BC.


Billing Cycle merupakan periode penggunaan kartu halo. Setelah akhir periode kuota akan kembali dan tagihan akan keluar. Billing Cycle kartu halo ada beberapa pilihan BC-01, BC-06, BC-11, BC-16 dan BC-20. Untuk pengguna umum diluar perusahaan yang ditawarkan adalah billing cycle 1 dan 11. Sedangkan untuk BC-16 biasanya untuk korporasi. 


Saya ambil contoh billing cycle 1 (BC01) artinya periode penggunaan diawalai dari tanggal 01 hingga akhir bulan atau tanggal terakhir di bulan berjalan. Tagihannya akan keluar pada tanggal 1 bulan berikutnya. Pembayaran bisa dilakukan mulai tanggal 1 terakhir pembayaran tanggal 20. Kuota akan direset ke kuota awal setiap tanggal 01. Sudah dibayar maupun belum dibayar, kuota akan kembali setiap tanggal 1.


Cek nomor kita Billing Cycle berapa caranya seperti ini Akses Menu di UMB *111#

    -  Pilih Menu no.1 Status

    -  Pilih Menu BC & CLS


Misal, kita registrasi berlangganan kartu halo unlimited 80ribu dapat kuota 10Gb internet, 60 menit telepon all operator, 100 sms all operator, 100mb kuota roaming pada tanggal 10 September 2021 dan memilih BC01. 


Diawal pendaftaran, tagihan akan dihitung prorate dari pertama aktif. Tagihan akan dihitung mulai tanggal 10 September 2021 hingga 30 September 2021. Nantinya kuota akan kembali seperti awal daftar pada tanggal 01 Oktober 2021 dan tagihan juga akan keluar pada tanggal 1 Oktober 2021.


Pembayarannya dimulai tanggal 02 Oktober 2021 dan paling lambat pembayaran tanggal 20 Oktober 2021. Apa yang terjadi jika sampai tanggal 21 Oktober 2021 belum dibayarkan? Nomor kita akan terblokir sementara, setelah dilakukan pembayaran, nomor akan terbuka blokir dengan sendirinya. Jika lebih dari 15 menit belum juga terbuka blokir silahkan menghubungi call center 188 dari nomor prabayar.

Jika tanggal 20 kuota sudah habis, kuota tidak akan masuk walaupun kita telah melakukan pembayaran. Kuota akan masuk setelah periode billing cycle terlewati. Kuota akan masuk tanggal 1 bulan berikutnya.


Solusinya jika kuota habis ditengah-tengah periode billing cycle adalah menambah extra kuota. Ada beberapa pilihan extra kuota harian dan ektra kuota 1 billing cycle.


Untuk BC11 periodenya mulai tanggal 11  hingga tanggal 10 bulan berikutnya. Tagihan keluar mulai tanggal 12. Pembayaran dilakukan setelah tagihan keluar yaitu tanggal 12 dan paling lambat pembayaran tanggal 30/31 akhir bulan. Kuota akan direset kembali ke awal pada tanggal 11 bulan berikutnya.